Takhrij dengan Menggunakan Teknologi Informasi


Pen-takhrij-an hadis akan lebih mudah dilakukan bilamana menggunakan bantuan teknologi komputer. Menurut Endang Soetari, pen-takhrij-an dengan menggunakan bantuan teknologi komputer ini cara penggunaannya sangat berfariasi, bahkan mengikuti teori pen-takhrij-an biasa, dimulai dengan pencarian hadis hingga mengetahui kualitas hadisnya baik kualitas sanad maupun matan hadis itu sendiri. Demikian pula hadis-hadis yang senada dapat juga dicari dan diketahui.

Kelemahan pen-takhrij-an melalui bantuan komputer terletak pada keterbatasan kitab-kitab hadis yang ada di dalam CD. Jika CD itu berisi hadis-hadis Kutub al-Sittah atau Kutub al-Tis’ah, maka hadis-hadis diluar CD-CD hadis tersebut tidak akan ditemukan. Namun keterbatasan ini dapat diatasi dengan menggunakan CD yang lebih lengkap seperti al-Maktabah as-Samilah.

Satu hal yang perlu diperhatikan oleh pengguna CD hadis, menurut Endang Soetari pengguna CD hadis jangan terlalu mengandalkan pada apa yang terdapat di dalam CD itu. Sebagai bandingan, tampaknya, perlu pula cek pada kitab-kitab yang ditunjuknya agar bisa menambah keyakinan. Sebab pemasukan hadis-hadis ke dalam CD itu juga adalah hasil kerja manusia, yang tidak lepas dari kekeliruan. Jadi prinsip kehati-hatian tetapi harus dikedepankan.