Bacaan al-Quran Untuk Mayit


عَنْ مَعْقِلٍ بْنِ يَسَارٍ قَالَ: قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :

اقْرَؤُوا يس عَلَى مَوْتَاكُمْ

Artinya :

Dari Ma’qil bin Yasar ia berkata, Telah bersabda Nabi Shallallaahu Alaihi wa Sallam :

“Bacakanlah (surat) Yaasiin pada orang yang akan mati di antara kalian”.

 

Penjelasan : 

Hadits ini terdapat dalam Sunan Abu Dawud, bab al-Jana’iz, no. 3128; Sunan an-Nasai dalam Amal al-Yuam wa al-Lailah, dan Sunan Ibnu Majah, bab al-Janaiz, no. 1448.

Kandungan hadits :

Disyariatkannya membacakan surat Yasin untuk  si mayit. Perlu diperhatikan bahwa sebagian orang mencukupkan diri dengan membaca al-Quran untuk si mayit, atau menyewa orang untuk membacakan al-Quran bagi si mayit. Bid’ah-bid’ah yang dibuat oleh mereka perlu di waspadai, ditinggalkan serta mencukupkan diri dengan hal-hal yang disunahkan yang terdapat dalam hadits Nabi.