عَنِ الْحَسَنِ بْنِ عَلِىٍّ رَضِىَ اللهُ عَنْهُمَا قَالَ : حَفِظْتُ مِنْ رَسُولِ اللَّهِ -صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ- قَوْلُهُ
« دَعْ مَا يَرِيبُكَ إِلَى مَا لاَ يَرِيبُكَ »
Artinya :
Dari Hasan bin Ali Radhiyallahu Anhuma berkata, “Aku menghafal dari Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam
sabda beliau,
“Tinggalkanlah apa yang meragukan kamu dan lakukan apa yang tidak meragukan kamu.”
Penjelasan :
Hadits ini terdapat dalam Sunan at-Tirmidzi, bab al-Qiyamah, no. 2520.
Kandungan hadits :
Perintah untuk menjauhi perkara syubuhat dan mencukupkan diri dengan yang halal, yang tidak ada syubuhat di dalamnya. Dan ini adalah wara’ sebenarnya. Hasan (perawi hadits) adalah putra sayyidina Ali. Ibunya adalah Fathimah az-Zahra, kakeknya adalah Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam. Mengenai Hasan, Rasulullah pernah bersabda, “Cucuku ini adalah pemimpin, dengannya Allah akan mendamaikan dua kelompok umat Islam (yang bertikai)” Beliau juga bersabda, “Keduanya (Hasan dan Husein) adalah kesayanganku.” juga sabda beliau, “Keduanya adalah pemimpin pemuda ahli surga.”